













Rabu, 17 Agustus 2022 Bupati Rejang Lebong Drs. H. Syamsul Effendi, MM pimpin resepsi kenegaraan di Pendopo Rumah Dinas Bupati untuk menghargai jasa para pahlawan. Setelah dilaksanakan Upacara peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan RepubIik Indonesia ke 77, sorenya Upacara Penurunan Bendera. Dan malam harinya Pemda Rejang Lebong mengadakan malam resepsi kenegaraan, Sabtu (17/8) malam. Acara ini dihadiri Wakil Bupati H. Hendra Wahyudiansyah, S.H, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Ketua DPRD Mahdi Husen, S.H, Kepala OPD, Veteran, Paskibraka, serta undangan lainnya. Pada kesempatan tersebut Bupati atas nama Pemerintah Daerah Rejang Lebong menyampaikan terimakasih kepada Paskibraka, yang telah malaksanakan tugas kenegaraan dengan lancar dan sukses. Pada acara itu juga dilaksanakan penyerahan Piala serta uang pembinaan untuk juara lomba gerak jalan tingkat SD, SMP, SMA, dan Instansi oleh Bupati serta Forkopimda.